Palet Warna Pada Vektor Art dengan Effect Warna Grayscale

Karena banyaknya permintaan palet warna dari teman - teman yang sama - sama suka membuat vektor  maka saya akan share palet warna tersebut di blog ini, agar tidak perlu upload pada tiap komentar di postingan sosial media saya hehe.
Sebenarnya teman - teman dapat membuat sendiri palet warna dalam karya teman - teman sekalian , coba lah untuk bereksperimen , berimajinasi . Ada istilah jadilah pelopor bukan pengekor , jadi coba lah untuk terus melakukan eksperimen sendiri , bebaskan imajinasi kalian . Tetapi jika kalian masih bingung cara membuat palet warna pada vektor art wajah yang menyerupai kartun kalian bisa baca di artikel saya tentang gambaran untuk membuat palet warna sendiri . silahkan baca artikel ini Membuat Palet Warna Vektor Kartun .

Untuk palet dari salah satu hasil eksperimen saya kalian bisa download file psd nya disini.
Saya memberi judul untuk vektor yang satu ini adalah vektor dengan efek grayscale , karena warna nya yang cenderung hitam putih dan abu . Sebenarnya ini jelas bukan karya original saya , ada beberapa referensi vektor - vektor dengan warna seperti ini lalu saya coba membuat namun dengan mengeksplor warna yang serupa tapi tidak sama persis tentunya masih degan goresan pen tool style saya sendiri. jadi saya hanya menjadikan karya yang menurut saya menginspirasi sebagai referensi saja selebihnya saya kerjakan dengan gaya saya sendiri. Saya harap kalian juga sama seperti itu tidak terpaku atau meniru 100% palet orang lain tapi menjadikan itu sebagai referensi saja .
Ini palet dari karya saya di atas , semoga bisa menjadi referensi yang cukup bagus untuk eksperimen kalian , selamat berkarya kemabali .

Komentar

Postingan Populer